Pelatihan Calon Transmigran Angkatan I & II Tahun 2022

Pelatihan Calon Transmigran Angkatan I & II Tahun 2022

Pelatihan Calon Transmigran Angkatan I & II Tahun 2022

Pelatihan Calon Transmigran diselenggarakan pada tanggal 07 - 13 Juni 2022, bertempat di BBPLM Jakarta. Calon Transmigran Angkatan I Merupakan Transmigran Penempatan Asal (TPA) Provinsi Banten (termasuk didalamnya transmigran dari kota Serang, Kabupaten Serang, Kabupaten Pandeglang, dan Kabupaten Tangerang.

Pada tahun 2022 terdapat 11 KK asal kota Serang yang akan diberangkatkan ke 2 daerah, yaitu : Kab. Muna Provinsi Sulawesi Tenggara sebanyak 6 KK, dan Kab. Lawu Timur Provinsi Sulawesi Selatan  sebanyak 5 KK.

Dalam acara ini turut hadir Dinas Tenaga Kerja Dan Transmigrasi Kota Serang yang diwakili oleh Kepala Bidang Transmigrasi beserta jajaran. Setelah lulus seleksi para Calon Transmigran (Caltrans) diberikan pendidikan dan pelatihan kompetensi yang sesuai dengan kebutuhan pengembangan di lokasi Transmigrasi. 

Melalui pelatihan ini diharapkan para Caltrans memperoleh bekal dan pemahaman baru mengenai gambaran kehidupan serta cara mengembangkan kehidupan secara mandiri dan sejahtera di lokasi transmigrasi.